Pondok Pesantren Sirajul Huda

Dikelola anak-anak muda proresif, berdiri sejak 1972. telah memiliki beberapa lembaga pendidikan mulai dari PAUD, MI, MTS hingga SMK. Membantu anak-anak kurang mampu dengan memberikan pendidikan Gratis.

Leadership Student Camp II

Program yayasan untuk membina siswa-siswi agar memiliki kemampuan memimpin dan beroganisasi. Para siswa yang ikut terlibat disini terdiri dari Kelompok Ilmiah Remaja, Palang Merah Remaja dan Pramuka

This is default featured post 3 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.This theme is Bloggerized by Lasantha Bandara - Premiumbloggertemplates.com.

This is default featured post 4 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.This theme is Bloggerized by Lasantha Bandara - Premiumbloggertemplates.com.

This is default featured post 5 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.This theme is Bloggerized by Lasantha Bandara - Premiumbloggertemplates.com.

Jumat, 11 November 2011

Revling Gabungan PMR di Gunung Jae Lobar


Tak kurang dari 30 Santri dan Santriwati yang merupakan anggota Palang Merah Remaja (PMR) di Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan SMK Islam Sirajul Huda Paok Dandak pada 30 Oktober 2011 lalu mengikuti latihan revling gabungan yang diadakan Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Lombok Tengah. Pelatihan dilangsungkan di Gunung Jae, Narmada, Lombok Barat. Pelatihan berlangung satu hari full, dari jam 07.00 sampai 16.00.

Pembina PMR Sirajul Huda Achmad Jumaely mengatakan, dikirimnya anak asuhnya ke pelatihan ini dimaksudkan selain sebagai ajang silaturrahim dengan anggota PMR dari sekolah lain juga agar wawasan mereka tentang ke-Palang Merah-an semakin bertambah.

“Anak-anak ini kan masih sangat baru di PMR, mereka terbentuk baru tiga bulan lalu sehingga mereka butuh banyak wawasan dan pengalaman tentang PMR dan kerja-kerja organisasi ini” Katanya.

Terkait dukungan sekolah, Kepala Sekolah MTs Sirajul Huda berjanji akan terus memfasilitasi segala bentuk kegiatan ekstrakurikuler siswa.

“Kami dari sekolah sangat mendukung, yang penting kegiatan itu jelas manfaatnya seperti PMR ini, kami berharap ada anak-anak kami yang bisa jadi relawan PMI nantinya” Katanya.

Pelatihan Revling Gabungan ini diikuti oleh lima sekolah di kawasan Kopang dan Janapria yakni, PMR Madya -MTs Sirajul Huda Paok Dandak, PMR Wira - SMK Islam Sirajul Huda Paok Dandak, MA Darul Mahmudin Montong Gamang, SMP 2 Kopang dan
SMA 1 Janapria.

Dalam pelatihan ini para peserta tak hanya dibekali materi dan praktik tentang revling, tapi juga diselingi dengan materi lain yaitu BPT (Bongkar Pasang Tenda) dan Penyelamatan Korban.

Bang Pepe yang merupakan sekretaris PMI Lombok Tengah dalam kesempatan itu menyampaiakan kepada peserta, pelatihan ini membanggakan karena pertama inisiatifnya datang dari PMR sendiri bukan dari PMI. Kedua pelatihan ini mencapai target yang direncanakan.

“Sangat membanggakan, orang yang sudah kuliah saja belum pernah latihan revling kayak begini, kalian kecil-kecil sudah hebat” Katanya sembari terseyum simpul.

Ia menambahkan, kedepan pelatihan-pelatihan seperti ini akan terus digalakkan PMI Lombok Tengah, ia berjanji segala kegiatan PMR di 5 sekolah ini akan difasilitasi PMI dan minta agar di informasikan perkembangannya setelah pelatihan ini selesai []