Selasa, 10 Agustus 2010

KIR - Esha Adakan Kegiatan “Berdzikir dan Berfikir bersama KIR”


Organisasi Kelompok Ilmiah Remaja (KIR) Esha, akan mengisi bulan ramadhan 1431 H kali ini dengan berbagai kegiatan positif antara lain pelatihan menulis  cerita pendek, pelatihan membuat naskah pidato dan perlomba Mading antar MTs se-kecamatan Janapria. 

Rangkaian kegiatan yang diberi tema “Berdzikir dan Berfikir  bersama KIR” ini akan berlangsung mulai pada minggu ketiga bulan puasa, yakni 25-27 Agustus 2010 mendatang. Pelatihan dipusatkan di Yayasan Pondok Pesantren Sirajul Huda Paok Dandak Desa Durian Kecamatan Janapria Lombok Tengah. 

Ketua KIR Esha, Dewi Susilawati mengatakan, pelatihan ini dimaksudkan agar kemampuan anak-anak Esha lebih baik lagi dalam menulis. “Terutama materi cerpen, di mading edisi-edisi yang lalu cerpen-cerpen teman-teman selalu dikritik pembina masih miskin penokohan dan latar, masak yang jadi latarnya berkutat di seputar rumah melulu”. Kata dewi yang juga menjadi ketua OSIM esha ini.

Ditambahkannya, Pelatihan ini nantinya akan di fasilitasi oleh mahasiswa dari Lembaga Pers Mahasiswa Ro’yuna IAIN Mataram dan Perhimpunan Pers Mahasiswa Indonesia Kota Mataram. “Kita sudah kontak mereka dan mereka siap” katanya.

Sementara itu, pembina KIR-Esha Achmad Jumaely mengatakan, bulan Ramadhan ini adalah bulan refleksi dan perenungan diri. Kerja-kerja KIR masih seputar dua hal itu. Karenanya diharapkan dengan kegiatan ini, perenungan dan refleksi bisa dilakukan dengan menulis. “refleksi dan perenungan diri adalah pekerjaan anak-anak KIR selamanya, tak hanya pada saat ramadhan” ungkapnya.[]

1 komentar:

Alhamdulillah melihat perkembangan yg begitu pesat. Mhn maaf blm bisa membantu. InsyaAllah bebrapa bulan kedepan.

www.pakmansur.com

Posting Komentar